Seorang Introvert Itu..

9:23 PM




Tahukah kamu?
Seorang introvert itu...


Dia yang merasa tidak nyaman ketika berada di tengah keramaian
Dia yang merasa nyaman ketika sendiri
Dia yang tidak banyak bicara
Dia yang hanya memiliki sedikit teman
Dia yang sangat ramah di percakapan ponsel, namun canggung bila bertemu langsung
Dia yang gugup saat presentasi di depan kelas
Dia yang gugup untuk mengemukakan pendapatnya
Dia yang kurang percaya diri untuk tampil di depan banyak orang
Dia yang lebih nyaman bila hanya berbicara empat mata
Dia yang memikirkan banyak sekali hal yang mungkin tidak dipikirkan orang lain
Dia yang tak bisa mengungkapkan semua isi hati dan pikirannya
Dia yang hanya menyampaikan sesuatu seperlunya saja

Tapi..
Seringkali dianggap anti sosial,
Gak gaul,
Gak mau berbaur,
Pemalu,
Kuper,
Pendiam,
Irit bicara, ataupun anggapan yang lain.

Padahal..
Sebenarnya bukan tidak ingin berbaur
Dia sama seperti kalian
Dia ingin ngumpul bareng kalian
Dia ingin ngobrol bareng kalian
Dia ingin bercerita tentang apapun
Ingin memulai pembicaraan
Ingin mengungkapkan semua yang ada di dalam pikirannya

Namun..
Dia terlalu banyak berpikir sebelum berbicara
Karena takut menyinggung perasaan kalian
Takut keberadaannya diacuhkan
Takut dicuekin
Takut ga dianggap
Takut salah
Bingung mau memulai pembicaraan yang seperti apa
Bingung bagaimana harus menempatkan diri

Jadi..
Dia hanya bisa diam dan diam
Tanpa mengungkapkan apa-apa
Kecuali jika memang hal tersebut perlu diungkapkan, itupun dengan ungkapan yang belum tentu semua orang bisa mengerti.


Ya begitulah..
Karakter si introvert
Semoga kalian mengerti bahwa setiap manusia memiliki karakter yang berbeda-beda :)

You Might Also Like

0 Comments

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Enggan Berucap 2011-2021. Diberdayakan oleh Blogger.